Sosialisasi Protokol Kesehatan Terus Digencarkan di wilayah Kodim Surabaya Utara

Daerah317 Dilihat

SURABAYA, simakkepri.com – Tiga pilar di wilayah teritorial Kodim 0830/Surabaya Utara terus bersinergi mensosialiasikan adanya protocol kesehatan.

Tak hanya ditingkat Kelurahan saja, sinergitas itu ternyata berjalan hingga tingkat Kecamatan.

Seperti yang dilakukan oleh Babinsa Kecamatan Benowo, Pelda Yusuf bersama beberapa pilar setempat ketika menggelar sosialisasi dan razia protokol kesehatan di Jalan Raya Kendung, Kecamatan Benowo, Surabaya. Kamis, 29 Oktober 2020.

Libur panjang pun, tak menyurutkan pilar setempat untuk gencar melakukan sosialisasi. Dijelaskan Yusuf, upaya itu sengaja digencarkan guna memutus sekaligus mencegah adanya rantai penyebaran Covid-19.

“Ada beberapa lokasi yang kita sasar. Selama ini, warga belum sepenuhnya mematuhi protokol kesehatan,” ujarnya.

Dari hasil razia itu, setidaknya tiga pilar setempat telah melakukan swab test terhadap 6 warga yang kedapatan tak mematuhi protokol kesehatan. “Untuk sita KTP, ada 5 orang dan teguran lisan 5 orang,” bebernya.

Editor : Andi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.