Gubernur Kepri Buka Sosialisasi Jiwa Semangat dan Nilai 1945

Kepri469 Dilihat

Tanjungpinang,simakkepri.com – Gubernur H Nurdin Basirun menegaskan pentingnya patriotisme yang terurai dalam semangat para pejuang 45 untuk ditanamkan di benak para generasi muda penerus bangsa. Karena ini berguna bagi pembangunan daerah bangsa dan negara di masa depan.

“Isi pembangunan dengan semangat patriotisme dari para pejuang 45 menghadapi derasnya arus pembangunan di masa depan,” ujar Nurdin saat membuka Sosialisasi Jiwa Semangat dan Nilai 1945 di Aula Wan Sei Beni Dompak, Senin (24/09)

Nurdin melanjutkan bahwa saat ini generasi muda dihadapkan oleh gebrakan modernisasi yang bergerak dengan cepat serta teknologi berkembang pesat yang tidak serta merta hanya menghasilkan hal positif namun juga dampak negatif tetap mengiiringi.

“Maka dengan pemberian motivasi dan masukan yang berharga hari ini, mereka tidak akan takut lagi, tidak akan ragu lagi dalam menghadapi tantangan besar dimasa depan,” lanjut Nurdin.

Sementara itu, Sekretaris Jendral DHN 45 Brigjen TNI Purn H Ma’sum Amin mengatakan bahwa penanaman semangat juang 45 saat ini dirasa perlu dan harus digerakan bagi para generasi penerus.

“Karna Jika diabaikan maka secara perlahan bangsa akan punah ditelan zaman,” ujar Ma’sum.

Sekjen melanjutkan bahwa penjabaran jiwa semangat tersebut merupakan jiwa yang tertanam dari para pejuan angkatan 45 yang mana merupakan generai pembebas yang berjuan demi kemerdekaan.

“Kini sudah menjadi tugas generasi pemuda penerus bangsa untuk memilki jiwa patriotisme generasi 45 sebagai benteng menghadapi masa depan yang kompleks,” lanjut Ma’sum.

Adapun tema sosialisasi ini adalah menata kembali paham, sikap dan perilaku kebangsaan untuk membangun masa depan bangsa yang bersatu, berdaulat, adil, makmur dan bermartabat.

diikuti oleh 200 orang peserta yang terdiri dari para pelajar Menengah Atas dan Mahasiswa di Kota Tanjungpinang, dengan mengundang pembicara dalam sosialisasi ini adalah: Jend TNI Purn H Widjojo Soejono yang merupakan Wakil Ketua Wanhornas 45, Jend TNI Purn H Agustadi Sasongko Purnomo yang merupakan Ketua Wanpurnas 45, Brigjen TNI Purn H Ma’sum Amin yang merupakan Sekjen DHN45 dan H. Eddy Safuan yang merupakan Wasekjen I DHN45.

Dalam laporannya, Ketua Panitia Syamsumar mengatakan tujuan dari sosialisasi ini adalah untuk mengokohkan kembali semangat perjuangan dan jiwa nasionalisme yang tertera dalam semangat juang 45 bagi para generasi muda.

“Pengembangan terkait jiwa nasionalisme ini merupakan bentuk untuk menanamkan sikap dan perilaku bermartabat bagi generasi muda bagi terwujudnya mental semangat juang bagi generasi penerus,” ujar Syamsumar.

Pada kesempatan tersebut, Dewan Harian Nasional (DHN) 45 berdasarkan Surat Keputusan nomor: 006/Kep/XI/2017 memberikan penghargaan berupa Bintang Kehormatan beserta Piagam kepada: Gubernur Nurdin Basirun (0050001), Danrem 033/WP Brigjen TNI Gabriel Lema (0050002), Danlantamal IV Tanjungpinang Laksamana Pertama TNI R Eko Suyatno (0050003), Kapolda Kepri Irjen Pol Andap Budhi Revianti (0050004) dan Danlanud RHF Kolonel Pnb M Dadan Gunawan (0050005).

Tampak hadir dalam kesempatan tersebut Danlantamal IV Tanjungpinang Laksamana Pertama TNI R Eko Suyatno, Danrem 033/Wira Pratama Brigjen TNI Gabriel Lema, Kaban Kesbangpol Lamidi, Asisten Pemerintahan Kota Tanjungpinang Ahadi, anggota Legiun Veteran beserta para pelajar dan mahasiswa se Tanjungpinang.(red/hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.