Pembangunan Teras Mesjid di Kampung Desa Posek ADD 2018 Tidak Rampung

Lingga409 Dilihat

Lingga – Pembangunan teras masjid Kampung Baru dengan Pagudana senilai Rp 92.024.380 selama 20 hari kerja, Anggaran Dana Desa (ADD) tahun 2018 lalu ternyata tidak rampung, di lokasi RT 01 RW 06 dusun III Desa Posek Kecamatan Kepulauan Posek Kabupaten Lingga, Kepri.

Berdasarkan hasil investigasi awak media pada bulan lalu minggu 21 April 2019 pembangunan teras mesjid kampung yang berukuran lebar 3,5 m yang di bangun pada tahun 2018 lalu memang belum rampung, lantai keramik belum sepenuhnya terpasang di ujung luar teras dan juga pengecatan terbengkalai begitu saja tanpa ada kelanjutan.

Junan dan beberapa warga pada saat itu,di konfirmasi awak terkait tidak rampungnya pekerjaan tersebut, mengatakan”iya bang, abang sudah lihat sendiri keadaan pembangunan teras mesjid kami terbengkalai begitu saja dari tahun kemaren dan sekarang sudah berganti tahun namun belum selesai juga. ucapnya

Lanjut Junan “menurut saya bang, tidak masuk di akal anggaran sebesar itu hanya terbangun cuma segitu dan juga Desa Posek ini tidak sekalipun TIM pengawas dari Kecamatan atau TIM pengawasan dari Kabupaten. Sehingga pembangunan yang di bangun suka-suka.”pungkas Junan.

Sementara saat ini Kades Masmin, tim pengawasan kecamatan dan tim pengawas kabupaten belum dapat di konfirmasi terkait Pembangunan di Desa Posek.(rey)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.