Proyek Air Bersih di Cukas “Asal-asalan”

Lingga558 Dilihat

Lingga,simakkepri.com – Dari pantauan awak media ini, jum’at (30/03/2018)  dilokasi proyek pembangunan air bersih di cukas desa tanjung irat kecamatan singkep barat, kabupaten lingga, diduga tidak 100% selesai dan terlihat asal-asalan.

Pemerintah kabupaten lingga,
Dinas pekerjaan umum dan penataan ruang perumahan dan kawasan pemukiman, Nama kegiatan; penyedia sarana dan prasarana air bersih/air minum(DAK), Nama pekerjaan;optimalisasi spam perdesaan desa cukas(1PKT),
Lokasi; kabupaten lingga,
Pelaksana;cv KARYA DWI MATRA,
Nilai kontrak;Rp,1.353.232.000
Konsultan perencana; cv VISTATAMA MULTY ENGINEERRING CONSULTANT,
Konsultan pengawas;cv NAELYN ENGNEERIN CONSULTANT,
Waktu pelaksanaan;120 hari kalender,
Tahun anggaran; APBD 2017.

Amrin, plt kades desa tanjung irat kecamatan singkep saat di konfirmasi awak media terkait proyek air bersih tersebut pada sabtu 31/03/2018 mengatakan “saya tidak mengetahui dan tidak terlibat di dalam pelaksanaan proyek air  bersih tersebut.”singkat nya.

Selamet, bagian pengurus lapangan dari pihak proyek cv karya dwi matra saat di konfirmasi melalui telepon seluler terkait proyek tersebut pada minggu 01/04/18 mengatakan “pelaksanaan sudah lama selesai, kita sudah serah terima ke desa dan dinas pekerjaan umum dan diterima oleh kepala desa”.katanya.

Deden, kasi Bidang air bersih dari dinas pekerjaan umum kabupaten lingga saat di konfirmasi terkait pelaksanaan proyek melalui whatsApp pada minggu 01/04/18 mengatakan”, proyek tersebut belum serah terima” ungkapnya.

(Suarman)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.