Lima Anggota PWI Pelalawan Perkuat PWI Riau di Porwanas Jawa Timur

Riau293 Dilihat

PELALAWAN, simakkepri.com – Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) yang digelar di Malang Raya Jawa Timur pada November Tahun 2022 mendatang.

Lima (5) orang Anggota PWI Pelalawan, ikut serta bertarung di beberapa Cabang Olahraga (Cabor) itu.

Porwanas ke XIII ada 10 cabor yang akan diperlombakan yakni Atletik, Billiard, Bulu Tangkis, Bridge, Catur, Tenis Meja, Tenis Lapangan, E-Port, Sepak Bola dan Futsal dengan diikuti oleh seluruh Provinsi yang ada di Indonesia, dari Aceh sampai papua.

Demi kian hal ini, disampaikan Penasehat Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pelalawan, Samsul Bahri, saat di konfirmasi media ini di Kantor Sekretariat PWI Pelalawan Jln. Akasia Ujung Pangkalan Kerinci, Selasa (01/11/2022).

Kepada media ini, Samsul Bahri membenarkan adanya Lima (5) orang Anggota PWI Pelalawan yang ikut bertarung dalam memeriahkan Pekan Olahraga Wartawan Nasional di Jawa Timur itu.

Adapun Nama-nama Anggota PWI Pelalawan yang ikutserta dalam Porwanas tersebut;
1. Yulianus Halawa (Atlit) Cabor Billiard.
2. Tomedi Lumban Gaol (Atlit) Cabor Billiard.
3. Febri Sugiono (Atlit) Sepak Bola
4. Eric Suhendra (Atlit) Vutsal U-27
5. Zoelhamsyah (Atlit) Sepak Bola.

Samsul Bahri menyebutkan, “Dari Lima orang Atlit PWI Pelalawan ini, dan saat di Porwanas, kiranya dapat menyumbangkan medali untuk PWI Provinsi Riau,” harap Samsul.

Samsul juga berpesan. Atlit yang mewakili PWI Kabupaten Pelalawan dalam Porwanas itu, dari sekarang harus menjaga kesehatan dan rutin latihan. Tujuannya, agar saat bertanding, memperoleh hasil yang maksimal dan mengharumkan nama PWI Riau.(Aris)

Editor : Sahat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.