Kepala Desa Makmur Suwardi Berhasil Manfaatkan DD Membangun Desanya

Riau67 Dilihat

PELALAWAN, simakkepri.com – Penggunaan Dana Desa (DD) dan (ADD) di Desa Makmur, Kecamatan Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan-Riau, dinilai baik dan terarah pemanfaatannya oleh pemerintahan desa di berbagai program pembangunan fisik maupun Non fisik didaerah Desa itu.

Pembangunan yang didanai dari DD dan ADD terhitung tiga (3) tahun terakhir sesuai konfirmasi media ini. Terlihat jelas kepiawaian Suwardi (Kepala Desa Makmur), berhasil membangun 5-Paket Box Culvert di 3 wilayah Dusun di Desa yang ia pimpin.

Selain itu. Membangun Drainase induk/raksasa di jalur 10 sepanjang 96-Meter, melakukan Rehab/renofasi Gedung Pos Yandu, membangun kolam ikan sebanyak 2-unit kepada Kelompok Tani milik Pemerintahan Desa Makmur.

Kemudian. Tahun anggaran 2022, Desa Makmur membangun 3-Paket Box Culvert, membuat Pot Pohon dan List Paving Blok, membangun 1-unit Rabat Beton dan membangun Drainase menggunakan batu bata.

Selanjutnya, pembangunan fisik Tahun Anggaran 2023 yakni pengerasan Jalan/sertu di Jalur-9 tambahan, Jalur-8 dan Jalur-7 serta Jalur-1 dan untuk program tahun 2024.

“Mengenai program pembangunan fisik tahun anggaran 2024 ini, masih belum kita laksanakan karena anggaran masih belum turun,” jelas Kepala Desa Makmur, Suwardi dalam konfirmasi media ini, di ruangan kerjanya, Kamis (6/6/2024).

Dikatakannya, berjalan 6-Tahun dirinya memimpin Desa Makmur dan Alhamdulillah, tidak sedikitnya pemerintahan desa merealisasikan berbagai pembangunan fisik yang patut di apresiasi.

“Ya, hal penilaian kinerja Pemdes makmur terkait pengelolaan DD dan ADD, diserahkan kepada masyarakat dan rekan-rekan pers selaku kontrol sosial. Kita siap menerima saran bila itu membangun. Namun, Sebagai makhluk hidup, tentu tidak pernah luput dari kelemahan dan kekurangan,” ujarnya.

Jika misalnya ada kelemahan, baik itu masalah pelayanan maupun masalah penggunaan DD dan ADD. Pemerintah Kabupaten, jangan sungkan menegur dan memberikan masukan untuk kami lakukan pembenahan.

“Alhamdulillah ya, seluruh kegiatan pemerintahan desa yang dibiayai dari sumber Dana Desa dan ADD tidak ada masalah karena setiap akhir tahun anggarannya, dilakukan pemeriksaan oleh inspektorat,” katanya.

Ada, “Penggunaan DD itu bukan hanya untuk pembiayaan pembangunan fisik saja. Namun digunakan juga untuk bantuan sosial pemerintah seperti Tahun 2022 ada sebanyak 114 orang bantuan anak yatim, Tahun 2023 sebanyak 114 orang dan tahun 2024 sebanyak 119 sebesar Rp. 250.000 perbulan.

Kemudian, bantuan langsung tunai (BLT) Tahun Anggaran 2021 sebanyak 72 orang, Tahun 2022 sebanyak 95 orang dan Tahun 2023 sebanyak 46 orang dengan jumlah besarnya per orang sebesar Rp. 300.000,- per bulan dan diserahkan setiap Dana Desa turun, baik BLT maupun bantuan anak yatim itu.

“Terkait jumlah total keseluruhan Dana Desa Makmur Kecamatan Pangkalan Kerinci, mencapai Rp.2,5-Milyar per tahun, sudah termasuk ADD dan Bankeu,” jelasnya mengakhiri. (Aris. H)

Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.