Batam,simakkepri.com – Calon Penumpang Kapal Roro Swarna Bengawan kecewa, Pasalnya para penumpang tujuan Batam-Tanjung Uban diterlantarkan. Sementara Kapal ini lebih memilih membawa dua unit Truk oksigen. Rabu (7/3/2018) pukul 09.45 wib.
Sikap Menejemen PT.Jembatan Nusantara yang menunjukkan kurang profesional dalam membuat keputusan. Padahal seharusnya kapal tersebut waktunya untuk melayani penumpang.
Sangat disayangkan tindakan pengelola kapal Roro Swarna Bengawan dengan mementingkan bisnis dari pada melayani masyarakat.
Penumpang yang akan menyeberang ke Tanjung Uban kecewa akibat ketertundaan keberangkatan dan harus menunggu kapal berikutnya.
Boris salah seorang calon penumpang tujuan Tanjung Uban, mengatakan kepada wartawan simakkepri.com, dirinya sangat kecewa dengan sistim yang diterapkan pengelola kapal Swarna Bengawan.
“saya kecewa mas, kenapa harus jam pelayanan penumpang, barang tersebut di dahulukan berangkat dari pada penumpang. Jika memang kapal itu dicarter harusnya menejemen Jembatan Nusantara memberitahukan kepada calon penumpang agar tidak terjadi mis,””ucapnya dengan wajah kesal.
Lanjutnya, kita jadi terlambat untuk nyeberang, apalagi para penumpang bermacam urusan ke Uban dan Tanjungpinang. Ini nampaknya menejemen kurang paham sikon.
Sementara itu, sampai berita ini diunggah menjemen PT. Jembatan Nusantara dan Shabandar belum dapat dikonfirmasi terkait penelantaran calon penumpang.(hat)