Bertepatan Hari Sejuta Pohon Sedunia, Polres Karimun Menanam 1.241 Bibit Pohon Penghijauan

Karimun297 Dilihat

KARIMUN – Polres Karimun melakukan kegiatan penanaman 1.241 bibit pohon penghijauan. Penanaman pohon secara simbolis dilaksanakan di Polsek Tebing, Jumat, (10/2/2020).

Pada kegiatan penanaman pohon yang dilaksanakan tampak dihadiri oleh Bupati Karimun, Ketua DPRD Karimun, Sekda Karimun, Danlanal Karimun, Dandim 0317, Organisasi Perangkat Daerah dan instansi lainnya.

Kapolres Karimun AKBP Yos Guntur Yudi Fauris Susanto. S.Ik.MH, mengatakan, kegiatan penanaman bibit pohon ini merupakan program dari Kapolri, yang bertepatan pada hari Lingkungan Hidup Indonesia dan hari sejuta pohon sedunia.

“ Kegiatan penanaman bibit pohon ini merupakan program dari Kapolri. Dimana kegiatan ini bertepatan pada hari Lingkungan Hidup Indonesia dan hari sejuta pohon sedunia.

“Jadi momen ini kita lakukan dengan penanaman pohon oleh Polres Karimun yang dilaksanakan secara serentak oleh seluruh Polsek jajaran Polres Karimun,” ucap Kapolres Karimun.

Polres Karimun kali ini menanam 16 jenis bibit pohon diantaranya, ada Pucuk Merah sebanyak 485 batang, Jambu, mahoni, bintaro, nangka, matoa, lengkeng, durian, alpukat, mangga, sirsak, rambutan, kelapa, kedondong, jeruk dan belimbing.

“ Untuk sasaran penanaman, selain di halaman Mako Polres, kita melakukan penanaman dilahan kosong, tempat umum, tempat ibadah dan sekolah yang dilaksanakan secara serentak,” jelasnya.

Beliau juga berharap melalui penanaman pohon ini, dapat menjadi solusi terhadap pemanasan global yang terjadi saat ini. Dimana suhu yang semakin lama terasa semakin panas.

“Selain itu, hijau pohon juga dapat mempercantik lingkungan kita. Dengan menanam pohon berarti kita sudah ikut berpartisipasi menyelamatkan bumi kita, dan membuat pemukiman kita teduh dan asri,” tambah Kapolres.

Bupati Karimun, Dr. Aunur Rafiq S.Sos.M.Si menyampaikan terimakasih dan memberikan apresiasinya kepada Polri. Kuhususnya kepada Polres Karimun yang telah melaksanakan penanaman pohon di Karimun.

“Apa yang dilakukan pihak Polri hari ini patut kita contoh. Mudah-mudahan penghijauan ini nantinya bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten Karimun. Untuk itu mari kita sama-sama menjaga pohon yang sudah ditanam,” harap Bupati Karimun.(hat)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.